Cara Mengajar Calistung Pada Anak Usia Dini

Memiliki kemampuan calistung ternyata begitu penting bagi setiap anak. Bahkan anak akan lebih mudah dalam memahami setiap materi yang diajarkan di sekolah. Selain itu kemampuan calistung juga bisa membantu dalam proses penyelesaian tugas mereka.

Maka Dari itu setiap anak harus memiliki kemampuan calistung dari sejak usia dini. Artikel ini akan membantu anda dalam memberikan cara mengajar calistung.

Cara mengajar calistung

Calistung adalah suatu metode pembelajaran kepada anak dalam mengenali huruf dan angka. Tentunya kemampuan membaca, menulis, dan menghitung sangat diperhatikan dalam calistung. Bahkan ada beberapa orang tua memberikan fasilitas les matematika Cipondoh, agar si anak lebih mudah dalam memahami materi perhitungan.

Meskipun terlihat mudah dalam memberikan pemahaman angka maupun huruf kepada anak, nyatanya masih ada beberapa anak yang tidak bisa mengenal huruf maupun angka dengan baik. Tentunya dalam proses pembelajaran diperlukan sebuah metode atau cara agar bisa mencapai hal yang diinginkan.

Berikut ini adalah beberapa  cara mengajar calistung.

1. Pengenalan huruf dengan sebuah lagu

Sebaiknya proses pemberian bekal calistung kepada anak diberikan sejak usia dini. Hal ini bertujuan agar mereka bisa lebih memiliki bekal untuk memasuki sekolah dasar. Cara yang dinilai lebih efektif adalah menggunakan sebuah lagu.

Karena pada anak usia dini lebih senang bermain daripada belajar menggunakan metode seperti anak sekolah dasar. Maka metode lagu akan lebih diterima oleh anak. Anda sebagai orang tua bisa memberikan sentuhan lagu ABCD maupun angka yang terkenal di kalangan anak usia dini.

Anak akan lebih menyukai metode pembelajaran ini karena dinilai begitu menyenangkan dan tidak membosankan. Bahkan metode ini adalah langkah awal anak mengetahui bagaimana bentuk huruf dan bentuk angka.

2. Menggunakan metode mengikuti pola garis putus

Ketika anak sudah bisa mengenali bagaimana bentuk dari angka maupun huruf pada umumnya, maka sang anak bisa melanjutkan ke tahap berikutnya. Tahap berikutnya bertujuan agar anak bisa mulai untuk belajar menulis.

Salah satu cara yang dinilai paling efektif adalah dengan mengikuti bentuk pola dari garis putus-putus. Pola garis putus-putus tersebut bisa berbentuk angka maupun huruf.

Dengan adanya metode ini anak akan bisa belajar menulis. Bahkan keseimbangan dari cara menulis bisa diketahui oleh setiap anak yang melakukan pembelajaran metode ini.

3. Temple gambar huruf dan angka di berbagai tempat

Anak usia dini memang sedang senang-senangnya untuk bermain. Hal ini dikarenakan  pada umur tersebut mereka memang lebih senang dalam bermain. Maka proses pembelajaran yang paling cocok adalah bermain sambil belajar.

Untuk lebih mudah memberikan pengenalan terhadap huruf dan angka, maka anda sebagai orang tua bisa bisa mencoba untuk menempelkan berbagai gambar huruf maupun angka pada tembok.  Bisa pada ruangan bermain, ruang tidur, dan ruangan lainnya.

Itu tadi adalah beberapa cara mengajar calistung yang  bisa diterapkan untuk anak anda. Tentunya semua butuh proses.

Scroll to Top